Salah satu saung tradisional dengan suasana pedesaan.

Salah satu saung tradisional dengan suasana pedesaan. Foto:PT caldera indonesia

Menyatu dengan alam. Hal ini mungkin akan membuat hidup menjadi lebih tenang dan rileks. Alam dapat memberikan kenyamanan pada hidup kita. Dengan berjalan-jalan dan bermain di alam terbuka, tentunya sangat menyenangkan. Pastinya akan menjadi kisah menarik, apalagi sambil berpetualang dengan latar belakang suasana pedesaan yang alami. Hal itu bisa dirasakan di Caldera River Resort yang terletak di Kampung Lebak Wangi, Kecamatan Cikidang, Citarik, Sukabumi, Jawa Barat.

Caldera Indonesia merupakan pusat kegiatan outbound dan adventure (petualangan). Dengan luas lima hektare di antara tepian Sungai Citarik dan Cimantaja, Caldera menawarkan berbagai macam program, di antaranya Caldera Edventure (darmawisata dan pelatihan), Caldera Resort (penginapan), Caldera Rafting (arum jeram), dan program lain yang dikemas sedemikian rupa dalam bentuk permainan-permainan dengan sajian permasalahan unik.

Berbagai permainan tentunya dipandu oleh fasilitator atau pembimbing yang berpengalaman. Mereka melatih peserta untuk mengenal kemampuan dirinya, melatih kemandirian dan merangsang keberanian. Kegiatan yang berisikan nilai-nilai edukatif dalam suasana kegembiraan, dapat mengikat keakraban seluruh peserta (anggota keluarga, teman, ataupun rekan kerja).

Arum jeram di Sungai Citarik, Sukabumi.

Arum jeram di Sungai Citarik, Sukabumi.

Dengan demikian, secara langsung dapat memotivasi daya pikir peserta untuk lebih peka terhadap lingkungan sekitar, serta menghargai individu lainnya sebagai sebuah tim. Program ini cocok bagi karyawan sebagai sumber daya manusia (SDM), yang terlihat bosan dan tidak termotivasi pada pekerjaannya, mungkin sudah saatnya untuk mempertimbangkan sebuah corporate outing (perusahaan bertamasya) dalam mengembalikan semangat kerja mereka. Kebersamaan yang akan dilalui dalam suasana informal dan kegembiraan, akan membuat karyawan (peserta) segar kembali.

Terdapat berbagai jenis program rancangan yang dipilih sendiri atau merancangnya sendiri. Standar Program yang didesain untuk memenuhi kebutuhan outbound. Special Program, yang dikemas sesuai dengan permintaan peserta dan pihak Caldera hanya menyesuaikan isi program, termasuk fasilitas dan lokasi dapat ditentukannya sendiri.

Customized Program, yaitu tambahan yang dapat digabungkan dengan program standar sesuai dengan kebutuhan peserta. Setiap perusahaan pastinya memiliki karakteristik yang berbeda-beda, sehingga memerlukan rancangan program yang berbeda pula.

Untuk program pelatihan (outdoor based management training), bertujuan untuk mencapai sebuah tim kerja dengan kualitas yang tinggi. Langkah yang diperlukan adalah dengan mulai membangun hubungan interpersonal yang kuat serta menyamakan visi dan tujuan tim.

Langkah berikutnya adalah membangun kepercayaan antaranggota tim dengan cara menjalankan tugas yang diberikan secara kelompok dan melalui permainan yang saling membutuhkan dan ketergantungan satu sama lain. Kegiatan ini akan menghasilkan rasa peduli dan dukungan lebih kuat daripada apa yang mereka alami di lingkungan kerja mereka. Pengalaman bersama ini akan menghasilkan ikatan yang kuat antar anggota tim.

Jika hal-hal tersebut telah dibangun dengan baik, fasilitator akan menyediakan sejumlah permasalahan yang harus dipecahkan bersama (problem solving games) melalui permainan yang merupakan simulasi permasalahan sehari-hari di dalam lingkungan kerja. Setiap peserta akan terlibat secara aktif dalam proses pembelajaran melalui pengalaman.yang praktis. Setiap pemikiran dan pemahaman akan digeneralisasikan untuk diuji dalam situasi yang lain.

Program lainnya yang tidak kalah menarik adalah paintball, yaitu permainan simulasi perang yang semakin digemari saat ini. Program ini bisa dalam bentuk melawan kelompok lain atau menembak target, yaitu papan yang bergambar hewan. Tinggal pilih, peserta suka yang mana. Tentunya memiliki skenario tertentu untuk merebut bendera tertentu.

Tantangan

foto:pt caldera indonesia Flying fox.

foto:pt caldera indonesia Flying fox.

Bagi yang suka tantangan, bisa mencoba flying fox (bergantung dan meluncur di atas tali besi) sepanjang 100 meter, dengan pemandangan bawah, yaitu Sungai Citarik. Tentunya bisa melihat peserta yang sedang ikut arum jeram. Keistimewaannya adalah peserta tidak perlu repot naik tangga untuk mencapai ketinggian tertentu, cukup melewati jembatan saja.

Sementara, bagi yang suka arung jeram, pastinya menjadikan petualangan yang seru, menantang dan tidak terlupakan. Jenis olahraga ini dapat memacu adrenalin sekaligus mengasyikkan. Bagi peserta wajib untuk mematuhi segala peraturan yang ada, agar terhindar dari kejadian yang tidak diinginkan, seperti memakai sandal gunung, pelampung, helm, dan lainnya. Setiap perahu akan ada pemandunya yang siap membantu dan membimbing. Rasakan meluncur deras di arus yang menantang dan liarnya Sungai Citarik.

Terdapat beberapa jenis paket diantaranya adalah Salamander Rafting (5 km/1 jam), Alligator Rafting (9 km/2 jam), Crocodile Rafting (12 km/3 jam), dan Grand Crocodile Rafting (17 km/5 jam). Dari tingkat yang paling mudah, hingga yang tersulit. Tentunya unsur keselamatan pemain pada setiap program perlu diperhatikan.

Setelah lelah bermain arum jeram, peserta akan disuguhi kelapa muda yang segar dan makan siang di restoran dengan cita rasa khas tradisional dengan suasana pedesaan. Peserta juga dapat menikmati spa, agar badan yang pegal-pegal dapat terasa segar kembali.

“Pada Caldera River Resort (penginapan) cukup unik, karena tempat istirahatnya bergaya, seperti saung Lombok, yang terletak di tepi Sungai Citarik. Dengan demikian, tamu yang menginap dapat mendengar indahnya suara gemericik air. Ada saung kecil (8-10 orang), sedang (15-20 orang), dan besar (25-30 orang),” kata Technical Adviser Caldera Indonesia Eelco Koudijs, di Sukabumi, pekan lalu.

Kenyaman sebuah resort, berpadu serasi dengan pemandangan yang indah dari hamparan padi yang menguning dan hijaunya hutan. Dengan saung tersebut, peserta yang menginap akan bersatu menjadi satu. Tentunya hal ini mengajarkan kebersamaan dan efeknya dapat membangun suatu komunikasi yang baik, karena tidak ada lagi yang bersifat individu.

Penginapan seperti itu, dapat mencairkan suasana dan menjadi lebih efektif. Tidak ada perbedaan tingkatan (level) jabatan, bila sudah masuk resort, atasan dan bawahan bersatu menjadi satu. Namun, yang penting adalah ada nilai yang dibawa ketika selesai dan pulang ke tempat masing-masing. Anda pun bisa melakukan kamping di Caldera dengan program family camp.

Menyatu dengan alam yang indah dan asri, menjadi pengalaman yang tak terlupakan. Hal itu dapat membangkitkan kembali rasa peduli terhadap alam. Fasilitas lainnya adalah terdapat aula yang cukup besar dan bisa dijadikan tempat rapat perusahaan.

Selain di Citarik Sukabumi, Caldera Indonesia juga mempunyai lahan Alam Sutera.

Serpong Tanggerang, Banten. Kampoeng Maen mengemas konsep outdor experiental education dan belajar itu menyenangkan, dapat menampung anak-anak usia dini.

Perpaduan antara dunia hiburan dan pendidikan melalui aktivitas luar ruang, menjadi semakin seru dan menyenangkan, apalagi keamanan dan kenyamanan berstandar internasional, media belajar itu akan disukai anak-anak. [Hendro Situmorang www.suara-pembaruan.com]